Begini Cara Mengatasi Mouse Wireless Tidak Terdeteksi, Agar Tidak Mengganggu

Mouse wireless telah menjadi perangkat yang banyak digunakan oleh pengguna komputer maupun laptop karena kepraktisannya. Namun, tidak jarang pengguna mengalami kendala saat mouse wireless tiba-tiba tidak terdeteksi oleh perangkat. Namun masih banyak yang belum paham dengan cara mengatasi mouse wireless tidak terdeteksi ini.

Pada uraian ini akan membahas secara lengkap cara mengatasi mouse wireless tidak terdeteksi, mulai dari pemeriksaan fisik hingga pengaturan di sistem operasi. Bagi yang penasaran dengan caranya maka langsung saja simak dibawah ini:

1. Nyalakan Mouse Wireless

Menyalakan mouse wireless merupakan salah satu cara mengatasi mouse wireless tidak terdeteksi. Meskipun terdengar sepele, banyak pengguna yang secara tidak sadar melewatkan langkah ini.

Pada umumnya, mouse wireless dilengkapi dengan tombol kecil di bagian bawah atau samping yang berfungsi sebagai tombol power, biasanya bertuliskan on/off atau memiliki simbol tertentu.

Sangat mungkin lupa menekan tombol tersebut setelah mengganti baterai, atau mungkin tanpa sengaja tombolnya berpindah ke posisi off. Karena itu, cobalah ambil perangkat mouse dan periksa kembali posisi tombol daya tersebut. Pastikan tombol berada pada posisi on agar perangkat bisa mulai berfungsi.

2. Mengganti Baterai

Selain memastikan mouse dalam keadaan menyala, hal lain yang sering menjadi penyebab mouse wireless tidak terdeteksi adalah kondisi baterai yang sudah lemah atau bahkan benar-benar habis. Perangkat wireless seperti mouse sangat mengandalkan daya dari baterai agar bisa bekerja dengan baik.

Jika baterainya sudah terlalu lama digunakan tanpa diganti atau hanya menggunakan baterai dengan kualitas rendah, maka wajar jika koneksi mouse ke komputer menjadi terganggu.

Untuk mengatasi hal ini, maka bisa mencoba mengganti baterai lama dengan baterai baru yang memiliki daya tahan yang baik, seperti baterai alkaline atau baterai isi ulang berkualitas tinggi. Setelah mengganti baterai, pasang kembali penutupnya dengan benar dan nyalakan mouse seperti langkah pertama tadi.

Berikan waktu sejenak agar komputer mengenali perangkat tersebut, lalu periksa apakah kursor mulai berfungsi. Jika mouse sudah kembali aktif, berarti masalahnya memang terletak pada baterai.

3. Kerusakan pada Sinyal Receiver

Cara mengatasi mouse wireless tidak terdeteksi yang selanjutnya dengan mengecek kerusakan pada sinyal receiver. Perangkat mouse nirkabel biasanya dilengkapi dengan sebuah dongle kecil yang berfungsi sebagai penerima sinyal, dan perangkat ini sangat penting untuk menjaga koneksi antara mouse dan komputer tetap stabil.

Jika receiver ini mengalami gangguan, baik karena kerusakan fisik, sambungan yang tidak sempurna, atau bahkan gangguan dari perangkat lain, maka tidak heran jika mouse Anda tiba-tiba tidak bisa digunakan.

4. Melepas dan Memasang Kembali Dongle

Kalau mouse wireless tiba-tiba berhenti bekerja tanpa sebab yang jelas, cobalah trik sederhana ini: lepas dongle USB dari port komputer, lalu pasang kembali. Tindakan ini mungkin terdengar sepele, tetapi cukup efektif dalam mengatasi masalah sinyal yang tiba-tiba hilang atau tidak terdeteksi.

Setelah Anda mencabut dongle dari port USB, sebaiknya jangan langsung memasangnya kembali. Lakukan restart pada komputer atau laptop terlebih dahulu untuk memberikan waktu sistem melakukan reset terhadap perangkat yang sebelumnya terhubung.

Setelah komputer menyala kembali, barulah pasang kembali dongle ke port USB. Dengan cara ini, biasanya sistem akan melakukan deteksi ulang terhadap perangkat dan mouse bisa kembali digunakan dengan normal.

5. Install Ulang Driver dari Mouse Wireless

Cara mengatasi mouse wireless tidak terdeteksi yang terakhir dengan menginstall ulang driver dari mouse wireless. Jika mouse wireless tetap tidak terdeteksi meskipun sudah menyalakannya, mengganti baterai, memeriksa receiver, dan mencoba mencabut serta memasang kembali dongle, maka langkah selanjutnya yang perlu dilakukan adalah menginstal ulang drivernya.

Masalah pada driver merupakan hal yang cukup sering terjadi, dan bisa menyebabkan perangkat tidak dikenali oleh sistem operasi. Berikut ini adalah langkah-langkah untuk memeriksa dan memperbaiki driver mouse wireless di komputer Anda:

  • Pertama, sambungkan kembali dongle mouse wireless ke port USB di komputer atau laptop Anda.
  • Setelah itu, klik tombol Start, kemudian klik kanan pada ikon Computer atau This PC.
  • Pilih menu Properties, lalu klik opsi Device Manager yang ada di panel sebelah kiri.
  • Di jendela Device Manager, cari bagian yang bertuliskan Universal Serial Bus Controller.
  • Periksa apakah ada tanda peringatan seperti ikon segitiga kuning dengan tanda seru di dalamnya.

Jika terdapat tanda tersebut, berarti ada masalah pada driver mouse wireless Anda. Untuk mengatasinya, maka bisa mencoba klik kanan pada perangkat yang bermasalah lalu pilih Uninstall.

Setelah itu, lepas dongle, lalu colokkan kembali agar sistem bisa menginstal driver secara otomatis. Jika perlu, bisa mengunduh driver versi terbaru dari situs resmi produsen mouse yang digunakan.

Demikianlah beberapa penjelasan mengenai cara mengatasi mouse wireless tidak terdeteksi ini dengan mudah. Pada penjelasan diatas tadi terdapat macam cara untuk mengatasi mouse wireless yang tidak bisa terdeteksi ini.

Leave a Comment